RSS

Sabtu, 20 Desember 2014

SEMESTER III

Hai, pada posting kali ini saya ingin berbagi ilmu dan pengalaman mengenai kehidupan perkuliahan pada saat saya menduduki tingkat 2 (Semester 3) di Politeknik Negeri Jakarta, Jurusan TIK, kelas TKJ 3A.

Pada postng sebelumnya, saya sempat memposting mengenai kehidupan perkuliahan saya pada saat semester II. Alhamdulillah saya bisa melewati semester tersebut dengan buah IP tertinggi di kelas yaitu 3,64.

Pada Semester ketiga ini, saya mulai terbiasa dengan kehidupan perkuliahan dan organisasi saya di HME. Saya mulai mengerti bahwa tekanan yang saya alami lebih berat, namun tentunya ilmu entang kehidupan yang saya dapatpun makin bertambah. Karena sudah merasa nyaman dengan dunia perkuliahan dan menjadi bagian dari HME, saya mencoba untuk 'naik ke level selanjutnya' yaitu mengikuti organisasi BEM (Badan Ekskutif Mahasiswa), pada saat itu saya diamanahkan di Departemen Sosial dan Politik Divisi Kajian dan Strategi.

terlepas dari itu semua, saya ingin kembali memposting mengenai mata kuliah yang saya harus tuntaskan dengan maksimal pada semester kali ini. dan mata kuliahnya adalah :


  • Interaksi Manusia dan Komputer (Ibu Sari)
  • Keamanan Komputer dan Pemulihan Bencana (Bpk Aziz)
  • Pemrograman Basis Data (Bpk NC Anwar)
  • Pemrogramman Berorientasi Objek (Bpk Masnadi)
  • Pemrograman Web (Ibu Mera)
  • Protokol Perutean (Bpk Dandun)
  • Sistem Operasi (Bpk Deff)
  • Sistem Operasi Manajemen (Bpk Refirman)

dan seperti pada posting sebelumnya, saya akan membahas mata kuliah diatas satu persatu,

  • Interaksi Manusia dan Komputer
Pada mata kuliah ini kami mempelajari mengenai bagaimana perangkat  lunak berinteraksi dengan manusia, bagaimana membuat perangkat lunak yang user friendly  dan mudah digunakan oleh user yang bisa dibilang awam dalam bidang IT. Materi yang dipelajari adalah sebagai berikut : Faktor manusia pada perangkat lunak interaktif, proses perancangan dan pengujian, alat bantu perangkat lunak, piranti interaksi, dll. Materi bisa di download disini
  • Keamanan Komputer dan Pemulihan Bencana
Pada mata kuliah ini kami mempelajari mengenai bagaimana membangun bangunan data center yang aman dari resiko dalam maupun luar lingkungan bangunan, Selain itu kami juga mempelajari tentang apa saja yang harus dilakukan ketika bencana alam terjadi  Materi yang dipelajari adalah sebagai berikut : physical security, cyber law, kemanan siste informasi, computer forensic, cryptografi, dll. Materi bisa di download disini
  • Pemrograman Basis Data
Pada mata kuliah ini kami mempelajari mengenai bagaimana membuat perangkat lunak dengan menggunakan framework CI dan bahasa pemrograman PHP. Materi yang dipelajari adalah sebagai berikut : DML, DDL, DCL, CI, reasalasi fungsi, dsb. Pada mata kuliah ini, untuk menyelesaikan projek UAS, saya membuat projek Sistem Pengambil Keputusan Penjurusan Maria Homeschooling
  • Pemrogramman Berorientasi Objek
Pada mata kuliah ini, seharusnya kami mempelajari dasar pemrograman JAVA sebagai implementasi dari pembelajaran OOP. Namun disayangkan, dikarenakan ada beberapa konflik, maka kami tidak cukup mendapat materi dari mata kuliah ini.
  • Pemrograman Web
Pada mata kuliah ini, kami dituntut untuk dapat membuat rancangan GUI web menggunaka notepad. bahan ajaran berdasarkan http://www.w3schools.com/.
  • Protokol Perutean
Pada mata kuliah ini, kami mempelajari protokol dalam peruteuan jaringan. Kami banyak melakukan praktek setiap minggunya pada mata kuliah ini, berikut merupakan beberapa protokol yang kami pelajari adalah : OSPF, RIP, IGRP
  • Sistem Operasi
Pada mata kuliah ini kamu mempelajari banyak sekali algoritma untuk melakukan manajemen aktifitas serta komponen dari komputer, mulai dari manajemen proses, manajemen memory, hingga deadlock. Anda bisa mendownload materinya secara lengkap disini
  • Sistem Informasi Manajemen
Pada mata kuliah ini, kami diajarkan bagaimana merancang suatu sistem informasi bagis suatu perusahaan. Kami dituntut untuk bisa mengatur alur data produksi hingga penjualan. Jika anda ingin mendownload hasil tugas saya disini

0 komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

 
Copyright Walking for The Bright Future 2009. Powered by Blogger.Wordpress Theme by Ezwpthemes .
Converted To Blogger Template by Anshul Dudeja.